BlogBugar, Ketika berencana pergi ke kolam renang, tentu Anda ingin tetap terlihat menarik bukan? Namun karena jarang tampil "terbuka", Anda baru sadar bahwa ada sedikit timbunan lemak di sana-sini, di punggung karena tertekan tali bra, di lengan atas, juga di pundak.
Agar Anda bisa tampil menarik saat mengenakan baju renang, coba ikuti tip dari Christine Khuri, pakar kebugaran di GymRa. Pelatih pribadi ini memprogram aktivitas olahraga yang memerhatikan detail di bagian-bagian tubuh tertentu.
Melatih otot perut dan bokong1. Baringkan tubuh di bola stabilitas (stability ball, bisa dibeli di toko alat-alat olahraga) sambil memegang dumbbell, kedua lengan sedikit menyentuh bola. Rapatkan kedua kaki Anda, kencangkan bokong (dengan cara seperti menahan buang air besar), lalu angkat kaki bersamaan. Tubuh Anda harus membentuk garis lurus.
2. Tekuk siku Anda, kempiskan dan lepaskan otot perut samping Anda secara bersamaan. Angkat kaki hingga 45 derajat, dan lebarkan kedua kaki hingga berbentuk huruf V. Pertahankan posisi sejenak, saat kaki masih terangkat ke atas.
3. Sambil tetap mengencangkan bokong perlahan-lahan, turunkan tubuh Anda ke posisi awal sambil meluruskan kedua lengan. Lakukan tiga kali dengan istirahat tiga kali selama 60 detik di antara tiap sesi.
Melatih otot perut dan lengan1. Berbaringlah pada bola dengan dumbbell di tangan masing-masing. Dada dan perut harus bertumpu pada bola, rentangkan kaki Anda lebih lebar daripada bahu, dan tubuh Anda pada sudut 30 derajat.
2. Kencangkan perut, dan regangkan kaki Anda. Angkat siku Anda lurus ke atas membentuk sudut 90 derajat dengan lengan Anda. Beri jeda pada posisi tersebut.
3. Turunkan lengan Anda perlahan-lahan untuk memulai lagi ke posisi awal sambil tetap meregangkan kaki dan mengencangkan perut. Lakukan gerakan ini tiga kali dengan jeda tiga kali istirahat selama 60 detik.
Melatih otot lengan dan punggung1. Baringkan tubuh pada bola dengan menopang tubuh dengan tangan kiri. Tangan yang lain memegang dumbbell ke arah bawah. Rentangkan kaki selebar pundak, lalu kunci siku kiri yang menopang tubuh tadi.
2. Angkat lengan kanan ke arah atas sehingga membentuk garis lurus dengan pundak. Tahan pada posisi tersebut.
3. Turunkan tangan Anda secara perlahan menuju posisi awal. Ulangi gerakan dengan tangan satunya. Lakukan dua kali tanpa jeda istirahat.
Tampilan indah dalam pakaian renang akan Anda dapatkan, jika Anda melakukannya sesuai instruksi. Selamat mencoba!
sumber: female.kompas.com